Monday, September 12, 2011

HARI KEMERDEKAAN INDONESIA

HARI KEMERDEKAAN INDONESIA
Rabu, 17 Agustus 2011 adalah hari ulangtahun Indonesia yang ke- 66 tahun. 17 Agustus selalu di peringati oleh masyarakat Indonesia. Karena, pada tanggal 17 Agustus 1945 Indonesia bebas atau merdeka dari jajahan para penjajah
17 agustus 2011 / ulangtahun Indonesia yang ke 66 ini jatuh pada bulan ramadhan. Biasanya saat 17 Agustus adalah saat saat yang sangat menguntungkan bagi para penjual bendera, bamboo, dan batang pinang.
Akan tetapi, tahun ini malah sebaliknya. Di karenakan bulan ramadhan pendapatan mereka menurun drastis. Selain haus karena sedang puasa ataupun matahari yang terik, mereka tetap berjualan keliling. Tapi, tetap saja sepi pembeli.
Banyak masyarakat pada suatu perkampungan, pada suatu kecamatan, atau perkomplekan yang tidak memasang bendera. Bahkan suatu stasiun televisi menayangkan bahwa tidak sedikit anggota DPR dan wakil rakyat yg tidak memasang bendera.
Dan tidak sedikit pula warga yg tidak memasang bendera. Mereka memiliki sejuta alasan. Ada yang karena bambu mahal, ada juga yang menjadikan puasa sbg alasan, bahkan ada yg bilang “Wakil rakyat saja tidak pasang bendera? Gimana kita mau mencontoh?”.
Begitulah suasana hari kemerdekaan tahun ini.

No comments: