Saturday, June 24, 2023

Hikmah Ibadah Kurban

Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha, Ketua Darma Wanita Kementerian Agama Kota Bandar Lampung, Hj. Deska Merly Makmur, mengadakan rapat koordinasi yang membahas tentang pendistribusian hewan qurban pada Idhul Adha tahun ini. Acara rakor dilaksanakan di Aula MTsN 2 Bandar Lampung, Jumat (23/06/23).

Ibu Ketua Persatuan Darma Wanita Kementerian Kota Bandar Lampung, Hj. Deska Merly Makmur, dalam pidatonya menyatakan bahwa pada hati raya Idhul Adha tahun ini menunjuk madrasah sebagai penanggung jawab dalam pengadaan hewan qurban. Selain itu beliau juga menyampaikan bahwa dengan dilaksanakannya rapat koordinasi Persatuan Darma, Wanita Kota Bandar Lampung dapat menjadi wadah penyemangat dan pemersatu sesama anggota Darma Wanita Kementerian Kota Bandar Lampung. Imbuhnya.

Darma Wanita perwakilan dari MTsN 1 Bandar Lampung antara lain: Ibu Hj. Farida Harun, Ibu Munawaroh, Ibu Tunah, Ibu Misnawati, Ibu Susi Anita, Ibu Septi Andriati, dan Ustadz Muhaimin Muhammad

Dalam kegiatan ini juga disampaikan Hikmah Ibadah Kurban oleh Ustad Muhaimin Muhammad, beliau menyampaikan materi tentang ibadah kurban. 

Ibadah selain bertujuan mendekatkan diri kepada Allah Swt. dan memperoleh ridha-Nya, juga sebagai ibadah sosial dengan menyantuni kaum lemah. Ibadah ini mengandung nilai keteguhan dan keimanan serta menjadi bukti pengorbanan yang di dasari dengan penuh keikhlasan dan kesabaran. Diantara hikmah berkurban sebagai berikut:

  • Bersyukur kepada Allah atas segala limpahan nikmat dan karunia-Nya.
  • Menghidupkan syariat Nabi Ibrahim yang patuh dan tegar terhadap perintah Allah Swt.
  • Mengikis sifat tamak dan mewujudkan sifat murah hati mau membelanjakan hartanya dijalan Allah
  • Menjalin hubungan kasih sayang antar sesama manusia terutama antara yang kaya dan miskin
  • Sebagai mediator untuk persahabatan dan wujud kesetiakawanan
  • Ikut meningkatkan gizi


No comments: