Thursday, August 20, 2020

Wisata Kota: Pesona Alam Cibiah

 Salah satu destinasi wisata yang berada di kota bandar lampung adalah pesona alam cibiyah (PAC) yang berada di Jalan Batu Putuk, Sukadanaham Bandar Lampung. 



Spot utama pesona alam cibiah adalah kolam pemandian dengan air sungai alami yang jernih, ada 3 (tiga) buah kolam pemandian. Tiket masuk pengunjung dewasa adalah 15 ribu rupiah sedangkan anak-anak 10 ribu rupiah saja. Sedangkan untuk parkir kendaraan dikenakan biasa standar yaitu sepeda motor 2 ribu rupiah dan mobil 5 rupiah saja.

Fasilitas pendukung yang sudah ada antara lain mushola, kamar bilas dan kantin. Pengunjung diperkenankan membawa makanan dari rumah. 

Pesona alam Cibiah terus dikembangkan. Kawasan ini dibagi menjadi 3 zona yaitu zona A, B dan C. Kolam pemandian berada di zona B, sedang dikembangkan zona A, berupa kafe dan kelak akan dikembangkan juga zona C berupa agrowisata. 

Manajer Operasional Bapak Ali Rahman, menuturkan bahwa, "Air terjun merupakan air murni dari gunung, tanpa dicampur apa-apa, airnya mengalir apa adanya."


No comments:

Post a Comment